Sebuah perusahaan tidak akan bisa berjalan jika tidak ada officer dan staff. Tidak mungkin setiap orang hanya menjadi C-level atau para petinggi. Namun, apakah Anda tau perbedaan officer dan staff? Mungkin saja selama ini keliru memahaminya.
Untuk mencari tau lebih banyak mengenai officer dan staff, baca artikel ini sampai habis ya!
Pengertian Officer dan Staff
Kita perlu tau dulu definisi dari kedua posisi. Pertama, officer adalah seseorang dengan jabatan kepemimpinan atau manajerial. Sedangkan staff adalah seseorang dengan jabatan pendukung atau berkutat di bidang adminstrasi.
Dari segi definisi pun sudah jelas keduanya berbeda. Yang satu fokus pada kepemimpinan dan cara manage urusan di perusahaan, satunya lagi banyak berurusan dengan administrasi.
Tanggung Jawab Seorang Officer
Seorang officer memiliki tanggung jawab dalam membuat keputusan. Tidak hanya soal keputusan, officer juga bertanggung jawab untuk mengarahkan staf. Jadi, perusahaan ketika membuat keputusan akan membutuhkan officer dan officer menjadi pedoman bagi staf.
Tanggung Jawab Seorang Staff
Bisa kita simpulkan bahwa staff berada dalam arahan officer. Maka dari itu, tanggung jawab dari seorang staff adalah melaksanakan pekerjaan yang ditugaskan oleh officer. Dengan begitu, baik staff maupun officer sama-sama bergantung satu sama lain.
Tugas Seorang Officer
Selanjutnya adalah pembahasan tugas seorang officer. Beberapa tugas officer yang perlu kamu ketahui:
- Mengatur strategi dan arah organisasi
Dalam setiap perusahaan atau organisasi, perlu ada seseorang yang mengatur arahnya dan juga strategi dalam memaksimalkan keberadaannya. Officer menjadi salah satu yang bertanggung jawab untuk mengatur hal tersebut.
- Mengelola keuangan dan sumber daya manusia
Sebagai officer, tidak hanya mengelola organisasi, Anda pun perlu mengatur keuangan dan sumber daya manusia yang ada di perusahaan. Penting sekali untuk mengelola keuangan karena perusahaan tidak lepas dari budget atau finansial. Keuangan merupakan salah satu bensin perusahaan untuk berkembang.
Selain keuangan, sumber daya manusia pun menjadi salah satu pillar dalam perkembangan perusahaan. Tidak mungkin perusahaan berjalan tanpa sumber daya manusia. Di situlah peran officer bermain untuk mengelola sumber daya manusia.
- Menjadi pemimpin dan mencoba memotivasi staf
Melanjutkan tugas di atas, officer cenderung menjadi pemimpin. Ketika menjadi seorang pemimpin, Anda perlu memerhatikan orang-orang di sekitarnya termasuk staf. Staf perlu dimotivasi agar semakin semangat bekerja, dan officer menjadi salah satu orang yang dapat terjun menguatkan staf.
Baca Juga: Yuk, Download Contoh Absensi Karyawan Bulanan di Excel!
Tugas Seorang Staff
Selanjutnya, kita akan bahas mengenai tugas ketika menjadi staff. Berikut ini adalah tugasnya:
- Mengumpulkan, mengolah, dan menganalisis data
Data perusahaan sangat penting untuk dikelola karena data bisa menjadi faktor perusahaan berkembang. Tahapan mengelola data perusahaan bisa dimulai dari pengumpulan baru pengolahan. Selain pengumpulan dan pengolahan, data pun perlu dianalisis. Tugas-tugas tersebut perlu diemban oleh seorang staff demi kemajuan perusahaan.
- Membuat laporan dan menyusun presentasi
Sebuah perusahaan tidak lepas dari laporan dan presentasi. Penting untuk memiliki laporan atas setiap kegiatan dan hasil perkembangan perusahaan. Selain itu, biasanya perusahaan perlu melakukan presentasi terutama untuk melakukan kerja sama dengan pihak lain ataupun di dalam internal perusahaan. Untuk tugas-tugas tersebut, seorang staff bisa membuat laporan dan presentasinya.
- Melakukan tugas administratif
Administratif dalam perusahaan bisa berupa berkas-berkas atau dokumen penting yang perlu diurus. Staff adalah seseorang yang melakukan tugas tersebut dalam penyusunan berkas-berkas administratif.
Kualifikasi Officer dan Staff
Lowongan dari officer dan staff perlu diperhatikan kualifikasinya. Keduanya memiliki kualifikasi yang berbeda. Untuk officer, kualifikasinya minimal mengenyam pendidikan tinggi dan memiliki pengalaman bekerja yang relevan sebelumnya. Sedangkan untuk staff, biasanya bisa minimal pendidikan SMA atau sederajat dan pengalaman bekerja bisa menjadi nilai tambahan.
Untuk lebih jelas lagi, contoh officer itu jabatannya berupa manajer, direktur, atau CEO. Sedangkan staff itu karyawan, asisten, atau sekretaris. Berbeda dengan latar perusahaan, dalam militer, officer bisa kita lihat sebagai perwira, dan staff dalam wujud bintara atau tamtama. Dalam pemerintahan, officer bisa kita anggap sebagai pejabat tinggi. Staff dalam pemerintahan adalah para pegawai negeri sipil.
Sebagai HRD, penting untuk mengetahui kualifikasi dan perbedaan antara officer dan staff. Dalam proses rekrutmen, perlu ada kejelasan ketika membedakan keduanya. Untuk memudahkan proses rekrutmen sebagai HRD, Aikrut.id hadir sebagai solusi.
Aikrut.id memiliki teknologi berbasis Artificial Intelligence (AI) yang bisa membuat satu website menjadi tempat untuk semua proses rekrutmen. Tidak hanya screening, tetapi juga ada bentuk asesmen yang terdapat hasil analisis profiling setiap kandidat. Say no more to bad hiring!
Silakan baca juga blog Aikrut untuk mengetahui insight lainnya mengenai dunia pekerjaan.