terapi berpikir positif | Aikrut

Terapi Berpikir Positif di Kantor yang Mudah Untuk Dilakukan

terapi berpikir positif | aikrut

Kantor adalah tempat yang memiliki banyak manfaat karena dapat menghasilkan uang dan menambah relasi pertemanan. Tak dipungkiri, membangun suasana yang positif adalah kewajiban semua karyawan untuk sama-sama menjaganya. Salah satu cara yang bisa Anda dan lakukan adalah melakukan terapi berpikir positif di tempat kerja.

Anda tidak perlu mendatangkan seseorang yang ahli dalam bidang tersebut. Dalam menghasilkan pikiran yang positif dapat Anda mulai dari diri sendiri.

Jika terus berpikiran positif, maka lingkungan kerja akan terasa harmonis sehingga kerja sama akan lebih mudah tercapai. Selain itu, situasi yang terkendali akan meningkatkan produktivitas kerja setiap karyawannya.

Melalui artikel ini, Anda akan mengetahui beberapa cara terapi berpikir positif yang mudah dilakukan meskipun berada di kantor. Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Apresiasi Diri dengan Perayaan “Kemenangan”

Kita tahu bahwa tempat kerja tidak seindah yang dibayangkan. Tempat kerja bukan hanya ajang untuk mendapatkan banyak relasi dan menambah pemasukan. Akan tetapi, Anda akan menemui beberapa pertempuran setiap harinya.

Seakan-akan Anda tidak memprediksi kejadian pertempuran tersebut karena mengalir begitu saja. Ada saja hal-hal tidak terduga yang menjadi pemicu terjadinya permasalahan. Bahkan permasalahan tersebut bisa timbul akibat masalah yang dianggap sepele atau kecil

Sebagai karyawan yang dapat Anda lakukan adalah mengakhirinya dengan beragam cara. Setelah berakhir, jangan lupa untuk berterima kasih kepada diri sendiri maupun orang lain yang membantu dalam menuntaskan permasalahan tersebut. Itulah yang dapat Anda jadikan sebagai sebuah apresiasi.

Tidak perlu mewah, namun lakukan apreasiasi yang bisa membuat Anda bangga atas pencapaian tersebut. Terapi berpikir positif ini membuat Anda bersemangat untuk bekerja lebih baik agar terciptanya suasan yang kondusif antarsesama.

Berikan Gambaran yang Menarik di Meja Kerja

Lakukan terapi berpikir positif mulai dari lingkungan sekitar Anda. Hal kecil yang dapat Anda kerjakan adalah di meja kerja.

Hal itu karena tempat tersebut adalah “ruang pribadi” selama di kantor. Oleh karena itu, tambahkan ornamen yang Anda sukai agar dapat menambah semangat kerja.

Sayangnya tidak semua hal yang Anda sukai bisa dijadikan sebagai pajangan di meja kerja. Terapi berpikir positif akan membutuhkan stimulus dari benda-benda yang dapat merangsang otak agar selalu berpikir positif.

Salah satu benda yang dapat menjadi petimbangan adalah foto keluarga. Bagi Anda yang berkeluarga, keluarga adalah harta yang paling berharga. Dengan menambahkan foto tersebut, Anda akan lebih semangat untuk bekerja.

Ambil Posisi yang Nyaman Saat Duduk

Duduk yang nyaman adalah hal yang tergolong dalam terapi berpikir positif selama berada di kantor. Posisi duduk yang salah akan membuat badan menjadi sakit dan tidak nyaman untuk bekerja.

Posisi duduk yang baik juga akan mengurangi stres. Hal ini pernah diteliti oleh para ahli oleh Universitas Auckland. Hal itu menemukan jawaban bahwa posisi duduk yang salah akan memperparah suasana hati yang buruk dan bisa meningkatkan depresi dan suasana hati akan menjadi tidak teratur.

Agar tidak salah memilih posisi duduk, berikut ini adalah posisi duduk yang bisa Ana terapkan saat di kantor dan meningkatkan pikiran positif.

sumber: klikdokter

Posisinya adalah bahu ke belakang dan punggung lurus yang membuat Anda duduk lurus. Kemudian, posisikan paha Anda menempel pada ujung kursi. Dengan demikian posisi tersebut adalah posisi ternyaman dalam bekerja.

Hindari Rekan Kerja yang Toxic

Bekerja akan menemukan Anda dengan orang-orang yang baru dari berbagai latar belakang. Namun hal itu tidak serta merta membuat Anda lupa untuk memilih teman.

Pastikan Anda memiliki teman yang mendukung kegiatan Anda selama bekerja. Tidak untuk membicarakan orang lain, namun membangkitkan semangat orang lain dalam bekerja adalah teman yang baik.

Terapi Berpikir Positif Untuk Orang Kerja

Meskipun tidak banyak, namun terapi-terapi tersebut wjib untuk Anda lakukan. Hal itu karena berpikir positif akan meningkatkan prduktivitas kerja yang baik dalam kerja.

Produktivitas tersebut akan berdampak pada hasil kerja yang memuaskan. Sebagai seorang HRD, hasil kerja Anda dapat meperngaruhi terwujudkan visi misi perusahaan. Hal itu karena pemilihan calon karyawan yang harus baik dan terhindar dari subjektif.

Oleh karena itu, Anda perlu bantuan dari platform yang menggunakan Artificial Intelligence (AI), Aikrut. Dengan platform tersebut, Anda akan mendapatkan calon karyawan yang presisi karena tidak objektif.

Ciptakan terapis berpikir positif yang baik dengan melakukan cara tersebut danbantuan platform Aikrut.

Referensi:

https://akuntansi.uma.ac.id/2020/11/26/7-tips-berpikir-positif-di-tempat-kerja/

https://www.finansialku.com/cara-berpikir-positif-di-tempat-kerja/

Tentang Penulis

Ella Dyan Septianing Tyas